√Dancing Fountain "TIRTA CERITA" di Taman Mini Indonesia Indah
Header catatantirta.com

Dancing Fountain "TIRTA CERITA" di Taman Mini Indonesia Indah

Dancing Fountain TMII


Liburan sekolah Keluarga Jejak Lampah

Alhamdulillah tes kenaikan sekolah sulung ditutup dengan pembagian raport penuh bahagia. Tiba waktunya liburan sekolah yang harus diisi dengan kegiatan yang seru dan menyenangkan.
Setelah hampir sepuluh hari di rumah saja, akhirnya kami memilih destinasi wisata TMII (Taman Mini Indonesia Indah) sebagai media jalan-jalan dan edukasi. Kami menonton Dancing Fountain Tirta Cerita. Pokoknya ga mau rugi setiap berkunjung ke sebuah tempat wisata harus ada unsur edukasi yang didapat.

Sekilas Tentang TMII

Taman Mini Indonesia Indah atau yang kita kenal dengan sebutan TMII merupakan sebuah wisata bertema kebudayaan, kepulauan, dan keberagaman negara Indonesia versi mini atau kecil. Gagasan tentang pembuatan Taman Mini Indonesia Indah dicetuskan oleh ibu Siti Hartinah atau ibu Tien, istri dari bapak Soeharto yang saat itu menjabat sebagai presiden Republik Indonesia.

Taman Mini Indonesia Indah mulai dibangun pada tahun 1972 dan diresmikan pada tanggal 20 April 1975. Sebagai miniatur Indonesia, Taman Mini Indonesia Indah dibangun di atas tanah seluas 150 hektar. Lokasi Taman Mini Indonesia Indah beralamat di Jl. Taman Mini Indonesia Indah, Ceger, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta, 13820.

Ada banyak anjungan di Taman Mini yang merupakan bangunan yang mewakili setiap provinsi yang ada di Indonesia. Mulai dari anjungan Papua hingga anjungan Daerah Istimewa Aceh berjajar di sepanjang jalan. Anjungan-anjungan tersebut dilengkapi dengan ciri khas dari masing-masing daerah. Misalnya saja, rumah adat, pakaian adat, alat musik tradisional, dan kebudayaan lainnya.

Sejak dibangun pertama kali hingga kini, Taman Mini Indonesia Indah sudah banyak mengalami perubahan dan pembaharuan. Salah satunya yaitu adanya inovasi Dancing Fountain yang sekarang menjadi magnet para wisatawan.

Dancing Fountain Tirta Cerita

Dancing Fountain Tirta Cerita yang ada di Taman Mini Indonesia merupakan perpaduan antara air mancur, pencahayaan, dan disajikan dengan mengahdirkan sekitar 300 drone show. Pertunjukan dancing fountain ini merupakan penampilan yang sangat spektakuler. Air mancur menaari-nari yang kemudian digunakan sebagai media sorot atau pencahayaan sehingga nampak visualisasi gambar atau video yang disajikan.

Dalam pertunjukan dancing fountain Tirta Cerita di Taman Mini Indonesia Indah ditampilkan beberapa penggalan atau sepintas legenda-lengenda yang ada di masyarakat. Ada legenda Malin Kundang, Keong Emas, Roro Jongrang, dan juga kisah Si Kancil.

Dancing Fountain Tirta Cerita di Taman Mini Indonesia Indah dilakukan di Plaza Promenade yang terletak di depan anjungan Dairah istimewa Yogyakarta. Jika sahabat berjalan dari pintu masuk maka jaraknya sekitar 800 meter saja. Jadi apabila merasa lama menunggu mobil wara-wiri maka bisa berjalan kaki sambil melihat suasana di sekitar Taman Mini.

Jadwal Pertunjukan Dancing Fountain Tirta Cerita

Pertunjukan Dancing Fountain Tirta Cerita di Taman Mini Indonesia Indah awalnya digelar setiap hari pada pukul 18.30 sampai 19.00 wib. Suasana malam hari sangat mendukung pertunjukan Dancing Fpuntain Tirta Cerita ini. Tampilan gambar, warna, dan cahaya berpadu menjadi harmonisasi sehingga terlihat sangat menakjubkan. Ditambah lagi ketika drone show membentuk barisan dan menampakkan bentuk-bentuk yang menarik membuat suasana menjadi makin meriah. Semua penonton dibuat terpesona oleh aksi drone show ini.
Namun, jadwal pertunjukan Dancing Fountain Tirta Cerita di Taman Mini Indonesia Indah bisa juga mengalami perubahan sementara. Perubahan jadwal ini biasanya berkaitan dengan beberapa hal yaitu :
  • Event tertentu
  • Hari libur
  • Cuaca
Ketika di Taman Mini Indoinesia Indah sedang ada event tertentu sebperti bazar, pameran, atau gathering dari pihak luar, maka jadwal pertunjukan Dancing Fountain ditambahkan pada siang hari. Jadi para pengunjung bisa menyaksikan Dancing Fountain Tirta Cerita ketika siang hari tanpa adanya atraksi drone show. Bahkan ketika hari libur nasional seperti libur kegamaan dan libur sekolah, jadwal pertunjukan Dancing Fountain semakin banyak atau sering.

Selain karena eventr tertentu dan hari libur, perubahan jadwal pertunjukan Dancing Show juga bisa dosebakan oleh faktor cuaca. Saat cuaca sedang buruk dan tidak mendukung maka pertunjukan Dancing Fountai Tirta Cerita ditiadakan.

Posting Komentar

Terima kasih sudah main ke Catatan Tirta