√Barelang Bride Jembatan Kebanggan Masyarakat Batam, Kepulauan Riau
Header catatantirta.com

Barelang Bride Jembatan Kebanggan Masyarakat Batam, Kepulauan Riau

Barelang Bridge Batam

Hai Sahabat,
Siapa nih yang tinggal di Batam dan sekitarnya?
Pasti tidak asing dengan Barelang Bride kan?
Kali ini ada sedikit catatan perjalanan Keluarga Jejak Lampah saat mampir ke Barelang Bride.

Ohya, nama Keluarga Jejak Lampah merupakan sebutan untuk Tirta dan keluarga yang senang jalan-jalan ke berbagai tempat. Salah satunya adalah Barelang Bridge yang kami kunjungi di pertengahan bulan April 2024.

Sekilas Tentang Barelang Bridge

Barelang Bridge atau Jembatan Barelang sering juga disebut Jembatan Habibie. Sebutan ini diberikan untuk menghormati bapak B.J Habibie atas jasa beliau dalam mengembangkan pulau Batam sebagai pulau industri serta pengahargaan karena telah mempelopori pembangunan jembatan tersebut.

Kata Barelang sendiri merupakan singkatan dari Batam, Rempang, dan Galang. Barelang Bridge menjadi jembatan yang menghubungkan pulau Batam, pulau Tonton, Pulau Nipah, pulau Rempang, pulau Galang, dan pulau Galang Baru di Provinsi Kepulauan Riau.

Barelang Bridge terbentang sepanjang 385 meter dengan lebar 18 meter. Sangat panjang dan luas serta fantastis.

Pesona Barelang Bridge

Barelang Bridge merupakan jembatan kebanggaan masyarakat Batam, Kepulauan Riau. Para wisatawan dalam negeri maupun luar pasti mengincar jembatan Barelang sebagai salah satu objek wisata yang wajib dikunjungi.

Pesona Barelang Bridge mampu menghipnotis siapa pun yang datang dan menginjakkan kakinya di atas jembatan. Jembatan nan kokoh dengan desain yang unik terbentang luas di atas laut yang dikelilingi beberapa pulau.

Dari atas Barelang Bridge kita bisa melihat pulau-pulau kecil dan juga kapal lintas pulau. Kapal-kapal tersebut menjadi salah satu moda transportasi yang digunakan untuk bepergian dari pulau satu ke pulau lainnya. Bahkan kita bisa melihat kapal-kapal dengan ukuran yang cukup besar melintas di sekitar laut yang menjadi jalur transportasi antara Batam dengan negara Singapura dan juga Malaysia.

Sebagai ikon kebanggaan masyarakat Batam, Barelang Bridge menjadi tempat wisata yang banyak dikunjungi oleh warga lokal. Ada tugu bertuliskan Barelang Bridge yang sekitar areanya dijadikan tempat untuk berkumpul pengunjung atau pun wisatawan.

Lokasi wisata Barelang Bridge selalu ramai dikunjungi warga sekitar. Ada yang sekedar berfoto, dan ada pula yang berkumpul dengan erkan, saudara atau teman sebaya. Lokasi Barelang Bridge dibuat seperti taman agar para pengunjung yang dapat bisa bersantai di sekitar monumen Barelang Bridge. Duduk-duduk menikmati pemandangan laut sambil menyantap jajanan yang ada di sekitarnya.

Fasilitas Wahana Barelang Bridge

Selain bisa berfoto di sekitar jembatan Barelang, para pengunjung biasanya mampir sejenak di Tugu atau monument Barelang Bridge. Area ini sengaja disipakan agar para pengunjung bisa memandang jembatan Barelang secara utuh dari satu sisi.
Ada banyak fasilitas wahana Barelang Bridge yang dapat digunakan oleh para pengunjung yaitu :
  • Area Parkir
  • Musala
  • Warung Kuliner
  • Toilet 
  • Sewa Mobil Kontrol
  • Panggung Hiburan

Fasilitas-fasilitas yang ada di Barelang Brideg menambah daya tarik yang mebuat pengunjung betah berada di sana. Wahana hiburan berupa sewa mobil dikenakan biaya berbeda dari tarif masuk area Barelang Brideg. Musala tidak berbayar alias gratis sedangkan untuk toilet dikenakan tarif Rp.2.000.

Pengalaman Keluarga Jejak Lampah berkunjung ke Barelang Bridge cukup menyenangkan. Pemandangan laut yang indah menjadi background berfoto yang cantik dan menarik. Pokoknya wajib banget mengabadikan moment berkunjung ke Barelang Bridge dengan berfoto maupun video.

Sahabat yang main ke Batam jangan lupa mampir ke Barleang Brigde jembatan kebanggaan masyarakat Batam, Kepulauan Riau.
Salam jalan-jalan




Posting Komentar

Terima kasih sudah main ke Catatan Tirta