√BodyBelakang Truk Yang Unik
Header catatantirta.com

BodyBelakang Truk Yang Unik

Pic Original By Kak Ciptono ( Formula-3 )

Sebuah truk besar menghalangi laju kendaraan lain. Dilihat dari terpal yang menutupinya, sepertinya berisi barang anti air. Barang yang tidak boleh terkena air dikala hujan mengiringi laju truk tersebut.
Sebuah tulisan khas para penghias truk - truk besar terpampang di penutup belakang.
"Kalah Playu Menang Sangu "
Begitu bunyi dari coretan besar tepat di depan saya.
Hal lumrah jika sebuah truk mempunyai kata - kata mutiara, bahkan ada yang bergambar bagus luar biasa. Apapun yang ada di body truk biasanya mencerminkan ungkapan perasaan dari si pengemudi.
Banyak pengemudi dengan sengaja membuat rangkaian kata sebagai pengingat diri. Namun ada juga yang membuatnya untuk guyonan atau lelucon penghibur diri. Apapun itu, tujuan utamanya tetaplah punya arti tersendiri yang hanya mereka yang tahu.
Selain pada penutup bagian belakang, ada tulisan lagi yang cukup membuat saya melengkungkan bibir.
" Ga Butuh Cinta, Beb "
Aaah, lagi - lagi saya berpikir bahwa itu sekedar lucu - lucuan si pengendara.
Kalimat lucu agar pengendara di belakangnya tidak jenuh menunggu waktu yang tepat untuk menyalip truk bawaannya. Laju truk yang cenderung pelan membuat pengendara di belakangnya tidak sabar. Tentu pernah merasakan hal ini kan ?
Bisa di bilang kata " Kalah Playu "yang artinya kalah berlari menjadi perwakilan kode dari si pengemudi truk. Bahwa dibanding dengan kendaraan lain, truknya memang selalu terbelakang ketika melaju.
Melihat kata - kata atau gambar di bagian belakang truk bisa sedikit mengalihkan pandangan pengendara yang sudah gregetan ingin mendahuluinya. Sambil menunggu waktu yang tepat, tidak ada salahnya menikmati pemandangan belakang truk yang penuh kreasi.
Masih dengan bagian belakang truk. Ada tulisan lebih kecil lagi paling bawah dari tulisan sebelumnya.
"www.Bobroxsayang.com"
Sebuah alamat website terpampang sebagai penutup barisan kata. Mungkin ini situs si pembuat coretan di tubuh truk tersebut. Atau mungkin juga hanya asal menulis alamat web. Entahlah, saya belum mencoba untuk membukanya. Jika pun itu benar sebagai situs dari pembuat jasa lukis truk, maka ia adalah kreator yang hebat. Sang pembuat kreatifitas juga ingin karya - karyanya dilihat orang lain. Bisa juga sebagai media iklan agar banyak yang mengunjungi web-nya. Dengan begitu bertambahlah penghasilannya.
Banyak makna yang tersembunyi dari body belakang truk yang menggelitik. Terserah bagaimana kita mengartikannya.

Pic by Kak Ciptono ( Grup Formula-3 )

Posting Komentar

Terima kasih sudah main ke Catatan Tirta