Apapun bisa dilakukan oleh
seseorang selama ada niat, usaha, dan motivasi yang besar. September tahun ini
menjadi moment yang luar biasa. Bisa menulis konsisten di jejaring sosial facebook
dan blog setiap hari membuat otak terus bekerja. Walaupun masih punya hutang
sekitar empat tulisan, tapi ini sudah membuatku tersadar. Menulis itu bisa
meluapkan rasa dan mengurangi kepenatan. Membuat otak ini tidak mandeg dan bisa
terus berproses. Melihat sekeliling bisa
menjadi sumber inspirasi yang mengagumkan. Mengolahnya menjadi lebih menarik
dan bermanfaat tentunya. Berharap bisa terus menulis lebih baik lagi.
Berawal dari komunitas putih abu -
abu yang super kece, aku mencoba mengikuti grup menulis. Bertemu dengan kawan -
kawan yang hebat. Dengan keragaman dunia, baik fullmom maupun workingmom tidak
menjadi penghalang untuk tetap produktif. Meskipun aliran itu bagian dari
curahan hati agar bisa mengendalikan emosi dan menjauhi baper tentunya. Oooopps.
Dengan menulis menjadikan rasa lebih tertata. Mengoreksi apa yang bisa diperbaiki
dalam menjalani segala proses kehidupan. Mengambil manfaat dari setiap
peristiwa, membuatnya menjadi lebih bermakna. Bersyukur bisa bergabung dengan
kalian semua.
Banyak terima kasih untuk
Phalupi , bersedia menfasilitasi aliran
tinta ini. Kamu menjadi pelopor semangat untuk terus menulis. Kamu TOP banget
deh pokoknya.
Jempol besar buat Bestari dan
Marthalena . Kalian luaaaaar bisa. Aliran rasa yang sangat cantik dan
mengagumkan.
Amazing september, tidak rela rasanya
engkau pergi begitu cepat. Tinggallah lebih lama agar semangat ini tetap
membara. Tapi sebesar apapun kekuatanku, tidak akan bisa menghalangimu yang
akan berlalu. Meski engkau pergi, aku berharap bisa terus menyalurkan rasa yang
ada. Belajar menjadi lebih baik dan bermanfaat.
Buat teman - teman yang lain, Semangat
terus ya. Jadikan menulis sebagai media penyalur rasa, membuat hari menjadi
lebih bahagia. 💖💖💖
#SMANSAMenulis05
#Tantangan30hariMenulis
#SeptemberMenulis(30)
Posting Komentar