√Pengalaman Menginap Di Hotel Santika Premier Semarang
Header catatantirta.com

Pengalaman Menginap Di Hotel Santika Premier Semarang

Hotel Santika Premier Semarang


Hotel Santika Premier Semarang menjadi salah satu hotel pilihan jika kalian mau menginap dekat kawasan Simpang Lima Semarang. Hotel Santika Premier tidak hanya satu di Semarang, tetapi sudah tersebar di berbagai kota di Indonesia. Semarang hanya salah satunya saja. 

Lokasi Hotel Santika Premier Semarang

Lokasi Hotel Santika Premier Semarang berada di Jalan Pandanaran No. 116-120, Pekunden, Kecamatan Semarang Tengah, Kota Semarang? Jawa Tengah, 50241.

Letaknya sangat dekat dengan alun - alun Simpang Lima, Semarang. Bahkan kita bisa jalan kaki sekitar 5 menit saja sudah tiba di Simpang Lima Semarang. Lokasinya sangat strategis karena berdekatan juga dengan mall Ciputra, mall Tentrem, Gramedia, dan lainnya.

Tipe Kamar Hotel Santika Premier

Tersedia berbagai tipe kamar yang bisa kalian sesuaikan dengan kebutuhan dan juga budget yang dimiliki. Setiap tipe kamar tentu saja menawarkan kelebihan yang q-beda. Kembali lagi bahwa pemilihan jenis atau tipe kamar hotel Santika Premier bisa dipilih sesuka hati. Diantara jenis tipe kamarnya yaitu :
  • Deluxe Twin
  • Eksekutif Twin
  • Suit Eksekutif
  • Eksekutif King 
  • Premier King
Setiap tipe kamar harga dan fasilitas utamanya berbeda-beda. Kalian bisa melihat harga terbarunya di beberala aplikasi pemesanan tiket semua. Biasanya mulai dari Rp. 600.000 sampai Rp. 2.000.000/ k.amar.
Hotel Santika Premier Semarang

Fasilitas Penunjang

Sebagai hotel premium, hotel Santika memiliki fasilitas penunjang yang bagus yaitu :
  1. Parkir luas
  2. Wifi gratis
  3. Kolam renang
  4. Petugas ramah
  5. Welcome drink gratis
  6. Restoran aneka menu
  7. Gym club
Seluruh fasilitas penunjang dihotel Santika bisa dinikmati oleh para penunjung yang bermalam di sana.

Pengalaman Menginap di Hotel Santika Premium

Sudah beberapa kali Keluarga Jejak Lampah menginap di hotel Santika Premium Semarang. Alasan yang membuat kami senang bermalam di sini adalah :
  • Lokasi Strategis
  • Harga Terjangkau
  • Akses kendaraan
  • Fasilitas lengkap
  • Nyaman

1. Lokasi Strategis

Hotel Santika Premier lokasinya strategis yaitu dekat dengan Simpang Lima Semarang, masjid Agung Semarang, mall, dan kulineran.

2. Harga Terjangkau

Bagi kami tarif di hotel Santika Premier memiliki harga terjangkau. Kami pernah memilih tipe kamar yang berbeda pada beberapa kesempatan.

3. Akses Kendaraan

Lokasi yamg strategis membuat akses kendaraan menuju hotel Santima Premiet Semarang sangat mudah. Ingin pergi ke arah manapun bisa di akses dengan mudah.

4. Fasilitas Lengkap

Hotel Santika Premier Semarang menyediakan fasilitas lengkap yang menarik. Kami menyukai penginapan dengan fasilitas kolam rengan. Nah hotel ini memiliki kolam renang yang bisa digunskan oleh semua pengunnungnnya.
Selain kolam renang juga ada Gym untuk olahraga, penyewaan sepeda, parkir luad dan lainnya.

5. Nyaman

Suasana di hotel Santika Premier nyaman dan menyenangkan. Kami menyukai suasananya fan juga lingkungannya.

Kami memiliki pengalaman yang menyenangkan selama menginap di hotel Santika Premier Semarang. Setiap kali ada kepentingan di sekitar Semarang terutama daerah Bandar Udara Ahmad Yani, Semarang maka kami akan memilih untuk menginap di hotel Santika. Kami bisa main di Simpang Lima Semarang, nonton film terbaru di mall terdekat yaitu Ciputra atau Tentrem, belanja buku di Gramedia, dan juga kulineran tahu Gimbal yang enak dan lezat.

Jadi buat kalian yang berkesempatan main ke Semarang dan sekitarnya bisa banget nih menginap di hotel Santika Premium. Rasakan kenyamanan dan kemudahan berwisata di Semarang dengan fasilitas dan akses yang mudah serta menyenangkan.

Salam jalan-jalan

Posting Komentar

Terima kasih sudah main ke Catatan Tirta